Tular Nalar

Tular Nalar Mafindo Gelar Sekolah Kebangsaan di SMK Minhajut Thulab Muncar, Bekali Pemilih Pemula Hadapi Pilkada

By :

|

|

Tular Nalar

Mafindo, Banyuwangi — Mafindo Banyuwangi menggelar pelatihan Tular Nalar Sekolah Kebangsaan di SMK
Minhajut Thulab Muncar, pada Senin, 14 Oktober 2024.

Tular Nalar Sekolah kebangsaan merupakan program Literasi Digital yang digagas oleh mafindo, yang bertujuan mengedukasi dan membangkitkan nalar kritis para pemilih pemula dalam menghadapi Pilkada serentak 2024.
Ahmad Firdan Sjf, Koordinator Wilayah Mafindo Banyuwangi, menjelaskan bahwa pelatihan ini dirancang untuk membekali peserta dengan pengetahuan seputar pemilu, mulai dari tahapan, hoaks, hingga sanksi pemilu.

“Harapannya, peserta sebagai pemilih pemula memiliki kecakapan dalam menyikapi informasi selama pemilu dan mampu melakukan periksa fakta dasar,” ujarnya. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah Focus Group Discussion (FGD). Setiap 10 peserta didampingi oleh 1 fasilitator untuk memaksimalkan penyampaian materi dan menumbuhkan nalar kritis.

“Dengan metode ini, diharapkan terjadi diskusi yang interaktif dan peserta lebih mudah memahami materi yang disampaikan,” tambah Firdan.

Program Tular Nalar Sekolah Kebangsaan sendiri dilaksanakan di seluruh Indonesia dengan lebih dari 300 kelas.
“Sasaran utama kami adalah pemilih pemula,” tegas Firdan.

Di Banyuwangi sendiri, SMK Minhajut Thulab Muncar menjadi lokasi pelaksanaan kelas yang ketiga. Firdan berharap, melalui pelatihan ini, peserta dapat memiliki nalar kritis dalam menyikapi berbagai macam informasi, terutama seputar Pilkada. “Lebih lanjut, peserta diharapkan dapat melakukan pengindraan hoaks secara mandiri dan tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum terverifikasi,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Minhajut Thulab Muncar, Ahmad Syafi’ mengucapkan terima kasih pada Mafindo Banyuwangi, karena telah melaksanakan program yang dinilai dapat bermanfaat untuk kedepannya.
“Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh tim dan jajaran dari Mafindo karena telah melaksanakan kegiatan ini, yang harapannya dapat bermanfaat bagi banyak orang” tutur Ahmad Syafi’.

Kegiatan tersebut ditutup dengan quiz berhadiah, serta memberikan apresiasi pada peserta yang aktif selama mengikuti pelatihan.

 

Tentang Tular Nalar

Tular Nalar, program pelatihan literasi digital yang diinisiasi oleh Mafindo dan didukung oleh Google.org,
dengan Love Frankie sebagai mitra pelaksana, telah muncul sebagai platform online pembelajaran utama yang
bertujuan untuk meningkatkan kemampuan masyarakat dalam mengidentifikasi dan menyikapi hoaks melalui
literasi digital dan pemikiran kritis. Dikembangkan bekerja sama dengan Institut Kebudayaan dan Kemanusiaan
MAARIF pada tahap awal, Tular Nalar telah mengalami pertumbuhan yang pesat dalam tiga tahun ini, dengan
preferensi khusus untuk melibatkan first-time voters pre-lansia, dan lansia.

Untuk informasi lebih lanjut tentang Tular Nalar, silakan kunjungi kami di https://tularnalar.id/tentang-kami/
atau terhubung dengan kami di platform media sosial melalui https://linkin.bio/tularnalar.

Tentang Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo)

Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo) adalah organisasi nirlaba yang didedikasikan untuk memerangi
misinformasi dan hoaks. Berdiri pada tahun 2016, Mafindo memiliki lebih dari 95.000 anggota online dan 1.000
sukarelawan. Mafindo memiliki 20 kantor yang tersebar di seluruh Indonesia dan mencakup berbagai bidang,
termasuk namun tidak terbatas pada pencegahan hoax, hoax busting, edukasi publik, seminar, lokakarya,
advokasi, pengembangan teknologi anti-hoax, penelitian, dan keterlibatan sosial di tingkat akar rumput.
Pelajari lebih lanjut tentang Mafindo di https://www.mafindo.or.id/tentang-kami/


Share